Document 6540933

Transcription

Document 6540933
PROGRAM STUDI MANAJEMEN KEUANGAN
SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI (STIE) MAH-EISA MANOKWARI
MK – UPMI – 002
Revisi
:
Ke 2
Tanggal
:
5 Januari 2010
Dikaji ulang oleh
:
Wakil Ketua I
Dikendalikan oleh
:
Kepala Unit Penjaminan Mutu Internal
(UPMI)
Disetujui oleh
:
Ketua STIE Mah-Eisa Manokwari
Tanda Tangan
STIE Mah-Eisa Manokwari
Revisi ke: 2
Tanggal:
5 Januari 2010
Manual Mutu Akademik
Disetujui oleh
MK – UPMI – 002
Ketua STIE Mah-Eisa Manokwari
UPMI STIE Mah-Eisa Manokwari - RJV
Halaman
2
PENGANTAR
Manual Mutu Akademik Program Studi Manajemen Keuangan merupakan
panduan bagi pengelola program studi, staf administrasi akademik dan
kemahasiswaan, staf administrasi umum, staf perpustakaan dan laboratorium, staf
adminstrasi keuangan seluruh dosen dalam upaya peningkatan proses
pembelajaran di STIE Mah-Eisa Manokwari.
Manual Mutu Akademik Program Studi Manajemen Keuangan STIE Mah-Eisa
Manokwari ini, menjadi acuan bagi program studi Manajemen Keuangan dalam
mengembangkan:
1.
2.
3.
4.
Spesifikasi Program Studi.
Manual Prosedur.
Instruksi Kerja.
Dan dokumen pendukung lainnya.
Manokwari, 5 Januari 2010
Ketua STIE Mah-Eisa Manokwari
APLES H. TARAN, S.E., MM
UPMI STIE Mah-Eisa Manokwari - RJV
3
DAFTAR ISI
PENGANTAR………………………………………………………………...
3
DAFTAR ISI………………………………………………………………….
4
BAB I.
KEBIJAKAN MUTU AKADEMIK PROGRAM STUDI
MANAJEMEN
KEUANGAN
STIE
MAH-EISA
MANOKWARI..........................................................................
5
BAB II.
SISTEM PENJAMINAN MUTU AKADEMIK PROGRAM
STUDI ILMU MANAJEMEN KEUANGAN STIE MAH-EISA
MANOKWARI ................................................………………… 7
BAB III.
ORGANISASI, TANGGUNG JAWAB DAN WEWENANG….. 9
DAFTAR RUJUKAN…………………………………………………………
14
LAMPIRAN ………………………………………………………………….. 15
Strategi Jangka Panjang Pendidikan Tinggi - Higher Education Long Term
Strategy (HELTS)
UPMI STIE Mah-Eisa Manokwari - RJV
4
BAB I
KEBIJAKAN MUTU AKADEMIK
PROGRAM STUDI MANAJEMEN KEUANGAN
STIE MAH-EISA MANOKWARI
A. Kebijakan Umum
1.
Pendidikan di STIE Mah-Eisa Manokwari diarahkan untuk
mengembangkan dan menjadikan ilmu manajemen keuangan dalam
perspektif Pancasila sebagai dasar pengembangan ilmu dan kepribadian
dengan mengutamakan religiusitas, humanitas, intelektualitas,
profesionalitas untuk kesejahteraan manusia Indonesia umumnya dan
Papua pada khususnya.
2.
Program Studi Manajemen Keuangan STIE Mah-Eisa Manokwari
mensyaratkan peningkatan mutu pengelolaan pendidikan yang lengkap
dan sesuai dengan harapan masyarakat.
3.
Pengembangan program pendidikan hendaknya mengacu pada rencana
strategis STIE Mah-Eisa Manokwari dan disertai dengan inovasi terhadap
metode dan substansi pembelajaran serta peningkatan infrastruktur,
perangkat lunak dan perangkat keras yang diperlukan. Pengembangan
dalam jangka menengah dan jangka panjang adalah menjadikan STIE
Mah-Eisa Manokwari menjadi Perguruan Tinggi terdepan di Tanah Papua
pada tahun 2015 yang menjunjung tinggi penerapan ilmu pengetahuan
ekonomi, khususnya manajemen keuangan dan akuntansi yang memberi
kontribusi nyata terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat.
4.
Pelaksanaan pendidikan di lingkungan STIE Mah-Eisa Manokwari
hendaknya dirancang agar lebih terarah pada pembelajaran oleh
mahasiswa (student learning) dari pada pengajaran oleh dosen (faculty
teaching). Pembelajaran yang berbasis pada penelitian hendaknya
ditingkatkan secara berkelanjutan.
5.
Evaluasi terhadap program pendidikan harus dilakukan secara sistematik,
terstruktur, periodik, dan berkesinambungan dengan menggunakan alat
ukur yang dapat diterima secara ilmiah.
6.
Peningkatan mutu program studi antara lain:
a. Materi pembelajaran yang lebih didekatkan dengan persoalan nyata,
melatih identifikasi masalah dan strategi penyelesaian masalah.
b. Integritas antar disiplin ilmu yang saling mendukung untuk
pemahaman dan implementasi.
c. Perspektif nasional yang berbasis pemahaman potensi daerah Papua.
d. Pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi yang ada dan akan
tersedia.
UPMI STIE Mah-Eisa Manokwari - RJV
5
e. Menciptakan inovasi yang membuka akses peningkatan kreativitas.
B. Penjaminan Mutu Akademik Internal
1. Kebijakan akademik, standar akademik, peraturan akademik, serta manual
mutu akademik diupayakan untuk terus dilaksanakan oleh segenap civitas
akademika STIE Mah-Eisa Manokwari.
2. Lulusan STIE Mah-Eisa Manokwari diharapkan memiliki kompetensi
sesuai dengan yang telah ditetapkan.
3. Mahasiswa mendapatkan pengalaman belajar sesuai dengan spesifikasi
program studi.
4. Program pendidikan dan penelitian yang relevan dengan tuntutan
masyarakat dan stakeholders lainnya.
5. Sasaran Mutu Program Studi, yaitu:
a) Tingkat kehadiran dosen ≥ 14 kali (lebih dari atau sama dengan
empat belas kali).
b) Tingkat keluhan mahasiswa < 20% (kurang dari dua puluh persen).
c) IPK Mahasiswa rata-rata ≥ 2,50 (lebih besar dari atau sama dengan
dua koma lima puluh).
d) IPK dosen rata-rata ≥ 2,75 (lebih besar dari atau sama dengan dua
koma tujuh puluh lima).
UPMI STIE Mah-Eisa Manokwari - RJV
6
BAB II
SISTEM PENJAMINAN MUTU AKADEMIK
PROGRAM STUDI MANAJEMEN KEUANGAN
STIE MAH-EISA MANOKWARI
A. Konsep
Pengertian mutu secara umum adalah kesesuaian dengan standar, kesesuaian
dengan harapan stakeholder, atau pemenuhan janji yang telah diberikan. Mutu
akademik Program Studi Manajemen Keuangan di STIE Mah-Eisa
Manokwari dipahami sebagai pencapaian tujuan pendidikan dan kompetensi
luluan yang telah ditetapkan sesuai dengan rencana strategis dan standar
akademik. Pencapaian tujuan ini menyangkut aspek masukan, proses, dan
keluaran, serta nilai dan derajad kebaikan, keutamaan, dan kesempurnaan
(degree of excellence).
Mutu Akademik Program Studi Manajemen Keuangan di STIE Mah-Eisa
Manokwari bersifat proaktif dalam arti bahwa lulusannya mampu secara terus
menerus menyesuaian diri dengan perkembangan ilmu dan teknologi serta
realitas sosial budaya dan ekonomi yang terus berkembang secara dinamis.
Mutu akademik ini juga meliputi aspek:
1. Pelayanan adminstratif,
2. Sarana dan prasarana,
3. Organisasi dan manajemen.
Yang dapat memenuhi harapan sivitas akademika dan masyarakat.
Sistem penjaminan mutu akademik ini dirancang dan dilaksanakan untuk
dapat menjamin gelar akademik yang diberikan dalam arti bahwa lulusan akan
mempunyai kompetensi yang ditetapkan dalam Spesifikasi Program Studi.
Dengan demikian STIE Mah-Eisa Manokwari menjamin mahasiswa akan
memperoleh pengalaman belajar seperti yang dijanjikan dalam Spesifikasi
Program Studi.
B. Penerapan
STIE Mah-Eisa Manokwari menerapkan penjaminan mutu akademik dengan
merumuskan:
1. Kebijakan mutu akademik STIE Mah-Eisa Manokwari,
2. Standar mutu akademik STIE Mah-Eisa Manokwari,
3. Manual mutu akademik STIE Mah-Eisa Manokwari,
4. Kopentensi Lulusan, dan
5. Spesifikasi Program Studi.
Standar Akademik STIE Mah-Eisa Manokwari dan Manual Mutu
Akademik STIE Mah-Eisa Manokwari, dilaksanakan oleh tim (K3A dan
TKS). Tim Auditor Mutu Internal STIE Mah-Eisa Manokwari akan
UPMI STIE Mah-Eisa Manokwari - RJV
7
melakukan audit pada waktu tertentu sesuai dengan kesepakatan dan menurut
Manual Prosedur Audit Mutu Internal.
Hasil dari kegiatan audit, adalah laporan audit yang berisikan Permintaan
Tindakan Koreksi (PTK) untuk diserahkan kepada Ketua STIE Mah-Eisa
Manokwari yang akan melakukan tindaklanjut serta Komisi Evaluasi
(Komisi Audit) Senat Perguruan Tinggi sebagai bahan pertimbangan.
UPMI STIE Mah-Eisa Manokwari - RJV
8
BAB III
ORGANISASI, TANGGUNG JAWAB DAN WEWENANG
1. Organisasi jaminan mutu akademik di STIE Mah-Eisa Manokwari terdiri dari:
a. Ketua STIE Mah-Eisa Manokwari.
b. Wakil Ketua I.
c. Kepala Unit Penjaminan Mutu Internal.
d. Senat Perguruan Tinggi.
2. Ketua STIE Mah-Eisa Manokwari bertanggung jawab atas penyelenggaraan
pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat, serta pembinaan
tenaga akademik, tenaga adminstrasi, dan mahasiswa.
Ketua STIE Mah-Eisa Manokwari bertanggung jawab atas terselenggaranya
organisasi dan sistem enjaminan mutu akademik di STIE Mah-Eisa
Manokwari secara efektif.
Dalam mengemban tanggung jawab akademik, Ketua STIE Mah-Eisa
Manokwari dibantu oleh Wakil Ketua I yang melaksanakan tugas sebagai
penanggung jawab mutu akademik.
3. Wakil Ketua I, bertanggung jawab atas terselenggara dan tercapainya:
a. Standar Akademik Program Studi Manajemen Keuangan STIE Mah-Eisa
Manokwari,
b. Manual Mutu Akademik Pogram Studi Manajemen Keuangan STIE MahEisa Manokwari, dan
c. Manual Prosedur Mutu Akademik Program Studi Manajemen STIE MahEisa Manokwari.
4. Wakil Ketua I membawahi komisi koordinasi kegiatan akademik (K3A) yang
bertugas untuk melaksanakan kegiatan penjaminan mutu akademik di tingkat
program studi. Dalam melaksanakan tugas K3A didukung oleh Tim
Koordinasi Semester (TKS), sehingga ke depan nantinya di STIE Mah-Eisa
Manokwari tidak perlu ada kepanitiaan yang memboroskan sumber daya STIE
Mah-Eisa Manokwari.
5. K3A Program Studi beranggotakan:
a. Wakil Ketua I,
b. Ketua Program Studi,
c. Kepala Unit Penjaminan Mutu Internal,
d. Kepala Bagian Akademik , dan
e. Mahasiswa yang dianggap mampu melaksanakan kegiatan K3A.
UPMI STIE Mah-Eisa Manokwari - RJV
9
Kelima orang ini bertugas:
a. Membahas dan menindaklanjuti laporan lisan dan tulisan dari TKS.
b. Menyusun evaluasi diri program studi.
c. Mengkoreksi proses belajar mengajar.
d. Melaporkan hasil evaluasi diri program studi kepada Ketua STIE MahEisa Manokwari melalui Unit Penjaminan Mutu Internal STIE Mah-Eisa
Manokwari.
K3A mengadakan rapat minimal 2 kali setiap semester, yaitu sebelum ujian
mid semester dan sebelum ujian akhir semester.
6. STIE Mah-Eisa Manokwari mempunyai Unit Penjaminan Mutu Internal yang
dibentuk dengan SK. Ketua STIE Mah-Eisa Manokwari dan bekerja melalui
koordinasi kerja dengan Wakil Ketua Bidang Akademik dan Ketua Program
Studi.
Tugas-tugas Unit Penjaminan Mutu Internal STIE Mah-Eisa Manokwari
adalah:
a. Menjabarkan Standar Akademik STIE Mah-Eisa Manokwari ke dalam
Standar Akademik Program Studi.
b. Menjabarkan Manual Mutu Akademik STIE Mah-Eisa Manokwari ke
dalam Manual Mutu Program Studi.
c. Sosialisasi sistem penjaminan mutu kepada semua sivitas akademika di
STIE Mah-Eisa Manokwari.
d. Merencanakan pelatihan dan konsultasi kepada sivitas akademika tentang
pelaksanaan penjaminan mutu.
e. Dalam melaksanakan tugasnya Penjaminan Mutu melakukan konsultasi
dan koordinasi kerja dengan K3A.
7. Wakil Ketua I sebagai penanggung jawab akademik, berkoordinasi dengan
Ketua STIE Mah-Eisa Manokwari dan Kepala Unit Penjaminan Mutu Internal
(UPMI), menunjuk Ketua Tim Audit Mutu Akademik Internal (KT-AMAI),
yang kemudian ditetapkan dengan SK. Ketua STIE Mah-Eisa Manokwari.
Tugas KT-AMAI adalah:
a. Merekrut tim auditor mutu akademik internal yang telah mengikuti
pelatihan SPMI dan AMAI.
UPMI STIE Mah-Eisa Manokwari - RJV
10
b. Melaksanakan pelatihan audit untuk tim auditor mutu akademik internal,
apabila tim auditor kurang dan belum pernah mengikuti pelatihan SPMI
dan AMAI.
c. Melaksanakan audit akademik terhadap program studi dan unit kerja
lainnya bersama Tim AMAI.
8. Ketua STIE Mah-Eisa Manokwari menerima laporan audit mutu, termasuk
Permintaan Tindakan Koreksi (PTK) dari Tim Auditor yang mengaudit
Program Studi dan unit kerja lainnya.
Ketua STIE Mah-Eisa Manokwari melakukan korrdinasi tindak lanjut atas
PTK, dengan Senat Perguruan Tinggi, membuat keputusan dalam batas
kewenangannya, serta memobilisasi sumber daya di STIE Mah-Eisa
Manokwari untuk melaksanakan keputusan tersebut.
9. Setiap Tahun, Senat Perguruan Tinggi menerima laporan evaluasi diri serta
laporan audit mutu akademik internal secara komprehensif dari Ketua STIE
Mah-Eisa Manokwari.
Senat Perguruan Tinggi akan mempelajari secara kritis kedua laporan tersebut
dan menentukan kebijakan dan peraturan baru di tingkat Perguruan Tinggi
untuk Peningkatan Mutu Pendidikan STIE Mah-Eisa Manokwari, bukan untuk
kepentingan individu.
10. Senat Perguruan Tinggi merupakan badan normatif tertinggi di lingkungan
STIE Mah-Eisa Manokwari yang mewakili wewenang untuk menjabarkan
kebijakan dan peraturan STIE Mah-Eisa Manokwari untuk STIE Mah-Eisa
Manokwari (bukan untuk kepentingan individu). Anggota Senat Perguruan
Tinggi melekat pada jabatan yang dipegang.
Tugas Senat Perguruan Tinggi:
a. Merumuskan
Manokwari.
rencana
dan
kebijakan
akademik
STIE
Mah-Eisa
b. Melakukan penilaian prestasi dan etika akademik, kecakapan, serta
integritas kepribadian dosen di STIE Mah-Eisa Manokwari.
c. Merumuskan norma dan tolok ukur bagi pelaksanaan penyelenggaraan
pendidikan di STIE Mah-Eisa Manokwari, dan menilai pelaksanaan tugas
Ketua STIE Mah-Eisa Manokwari.
d. Memberikan pendapat dan saran untuk kelancaran pengelolaan STIE MahEisa Manokwari.
UPMI STIE Mah-Eisa Manokwari - RJV
11
11. Ketua Program Studi bertanggung jawab atas tersusunnya:
a. Spesifikasi Program Studi (SP).
b. Manual Prosedur (MP).
c. Instruksi Kerja.
Yang sesuai dengan Standar Akademik, Manual Mutu, dan Manual Prosedur
STIE Mah-Eisa Manokwari.
12. Ketua Program Studi bertanggungjawab atas terlaksananya:
a. Proses pembelajaran yang bermutu sesuai dengan Spesifikasi Program
Studi (SP), Manual Prosedur (MP), Instruksi Kerja (IK).
b. Evaluasi pelaksanaan proses pembelajaran.
c. Evaluasi hasil proses pembelajaran.
d. Tindakan perbaikan proses pembelajaran.
e. Penyempurnaan SP, MP, dan IK secara berkelanjutan.
Dalam melaksanakan tanggung jawab tersebut Ketua Program Studi dibantu
oleh Kabag. Akademik dan Tim Koordinasi Semester (TKS).
13. TKS dibentuk pada tingkat program studi. TKS merupakan kelompok kerja
yang terdiri dari Kabag. Akademik, dosen dan mahasiswa. Ketua TKS dipilih
diantara dosen anggota. TKS bertugas untuk:
a. Membantu pengurus program studi dalam kelancaran kegiatan akademik
semester.
b. Membahas proses belajar mengajar yang sedang berlangsung.
c. Membuat laporan tentang penilaian program studi dan kegiatan program
studi untuk disampaikan kepada komisi koordinasi kegiatan akademik
(K3A). TKS mengadakan rapat minimal sekali dalam 2 bulan (misalnya
setelah semester berjalan 2 bulan).
14. Ringkasan mengenai struktur organisasi, tanggung jawab dan wewenang
dalam sistem Penjaminan Mutu Akademik di STIE Mah-Eisa Manokwari
diberikan dalam Tabel 1.
UPMI STIE Mah-Eisa Manokwari - RJV
12
STRUKTUR ORGANISASI TIM PELAKSANA PENGENDALIAN MUTU
DI TINGKAT PROGRAM STUDI MANAJEMEN KEUANGAN
STIE MAH-EISA MANOKWARI
WAKIL KETUA I
KETUA PROGRAM STUDI
MANAJEMEN KEUANGAN
TIM KOORDINASI SEMESTER (TKS)
(di bawah koordinasi Kabag. Akademik)
UPMI STIE Mah-Eisa Manokwari - RJV
13
DAFTAR RUJUKAN
1. Undang-Undang Nomor 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional.
2. Peraturan Pemerintah Nomor 60 Tahun 1990 Tentang Pendidikan Tinggi.
3. Keputusan Menteri Pendidikan Nasional RI Nomor 232/U/2000 tentang
Pedoman Penyusunan Kurikulum Pendidina Tinggi dan Penliaian Hasil
Belajar.
4. Keputusan Menteri Pendidikan Nasional RI Nomor 184/U/2001 tentang
Pedoman Pengawasan- Pengendalian Dan Pembinaan Program Diploma,
Sarjana Dan Pasca Sarjana di Perguruan Tinggi.
5. Higher Education Long Term Strategy (HELTS) 2003.
6. STATUTA STIE Mah-Eisa Manokwari, Tahun 2007.
7. Konsep Kebijakan Akademik STIE Mah-Eisa Manokwari, Tahun 2007.
8. Konsep Standar Akademik STIE Mah-Eisa Manowkari, Tahun 2007.
9. Rencana Strategis STIE Mah-Eisa Manokwari, Tahun 2006-2010.
UPMI STIE Mah-Eisa Manokwari - RJV
14
LAMPIRAN
UPMI STIE Mah-Eisa Manokwari - RJV
15
UPMI STIE Mah-Eisa Manokwari - RJV
16
UPMI STIE Mah-Eisa Manokwari - RJV
17
UPMI STIE Mah-Eisa Manokwari - RJV
18
UPMI STIE Mah-Eisa Manokwari - RJV
19
UPMI STIE Mah-Eisa Manokwari - RJV
20
UPMI STIE Mah-Eisa Manokwari - RJV
21
UPMI STIE Mah-Eisa Manokwari - RJV
22